Notification

×

Kode Iklan Disini

ayok
idul

Satuan Lalu Lintas Polres Tanah Karo Gatur Lalu Lintas Antisipasi Peningkatan Arus Wisatawan Akhir Pekan

Minggu, 25 Februari 2024 | Februari 25, 2024 WIB Last Updated 2024-02-25T11:41:23Z

ATUR: Personel Polres Tanah Karo mengatur lalu lintas untuk mengatasi kemacetan, Minggu (25/2/2024). (Foto Dok/ Polres Tanah Karo)

Tanah Karo-Reportasesatu.id
Personil Lalu Lintas Polres Tanah Karo terus berupaya dalam mewujudkan arus lalu lintas khususnya di Jalur Wisata di wilayah hukum Polres Tanah Karo aman dan lancar, Minggu (25/2/2024).

Seperti pada pengaturan di hari Minggu (25/02/2024), Jajaran Personil Sat Lantas stand by melakukan pengaturan lalu lintas di pos-pos rawan kemacetan di Jalur Wisata Berastagi. 

Terlihat di lapangan, Personel lalu lintas stand by mulai dari Bakaran Jagung Penatapan Berastagi hingga jalan-jalan Protokol Kota Berastagi, mengantisipasi peningkatan arus kendaraan dari Wisatawan yang berkunjung ke Kota Berastagi.

Kegiatan ini rutin di laksanakan dalam rangka menciptakan Kamseltibcarlantas di Jalur Wisata pada hari Weekend dan libur Nasional. Personil di tempatkan di Simpul/Titik Rawan kemacetan sepanjang Jalur Wisata dari perbatasan Tanah Karo - Deli Serdang menuju Kota Berastagi.

Kapolres Tanah Karo, AKBP. Wahyudi Rahman, SH., SIK, MM., CPHR., CBA, melalui PS Kasat Lantas Polres Tanah Karo, IPTU.. M. Ridho Rasyid mengatakan pihaknya sudah terploting dan stand by di lokasi yang sudah di tentukan dan siap untuk melakukan untuk rekayasa atau pun pengalihan arus lalu lintas apa bila dibutuhkan jika terjadi kepadatan arus.
 
"Tujuannya untuk memperlancar arus lalu lintas agar aman lancar dan juga mengantisipasi terjadinya laka lantas serta pelanggaran pelanggaran yang akan menyebabkan kepadatan arus lalin sehingga menimbulkan kemacetan," pungkas Kasat. (A1)